RESEP MASAKAN IKAN NILA ASAM MANIS PEDAS MUDAH, ENAK DAN SEDERHANA
RESEP MASAKAN IKAN NILA ASAM MANIS PEDAS ENAK DAN SEDERHANA
Assalamu'alaikum para bunda sholihah, semoga selalu sehat dan bahagia nan disayang suami ya bund, amin. Seperti biasa kali ini saya akan berbagai resep makanan khas nusantara yang berbahan dasar ikan nila segar.
Ikan nila merupakan salah satu jneis varian ikan air tawar. Banyak orang bilang, ikan nila ini anaknya gurami. Jadi kalau mau masak ala-ala olahan gurami tapi anggaran kurang, bisa diganti dengan nila bund.
Nah kali ini resep yang akan saya bagi adalah Ikan Nila Asam Manis pedas. Jadi bisa dibayangin rasa nano-nanonya di lidah yang pastinya akan membuat lidah bergoyang dan perut berjoget manja, hehehe.
Olahan ikan nila asam manis pedas ini sangat mudah, sederhana dan enak banget. Cocok banget untuk makam malam bund, ditambah disajikan selagi hangat. Berikut Bahan, bumbu dan cara memasak ikan nila asam manis pedas.
Bahan Ikan Nila Asam Manis Pedas:
- 3 ekor ikan nila segar ukuran sedang (Kira-kira bobotnya 1/2 kg lebih untuk 3 ekor)
- Jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 1 sdm tepung terigu
- 5 buah bawang merah
- 3 buah bawang putih
- 2 lembar daun bawang
- 1 buah bawang bombay (jika tidak ada juga tidak apa-apa)
- 4 buah tomat
- 10 buah cabe rawit
- 1 buah cabe merah
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdm saus tomat
- 2 sdm saus cabe
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt gula
- 1/2 sdt Penyedap rasa
- Air secukupnya
- 1 sdt tepung maezena (Tapioka/kanji)
- Bersihkan ikan nila sampai benar-benar bersih terutama bagian ingsang dan perut kemudian cuci bersih dan tiriskan
- Lumuri ikan nila yang sudah dibersihkan tadi dengan perasan jeruk nipis dan garam hingga merata lalu diamkan terlebih dahulu kurang lebih 5-10 menit
- Lumuri ikan dengan tapung terigu hingga merata agar ketika digoreng lebih crispy dan tidak lengket di penggorengan
- Panaskan minyak goreng dan jangan lupa minyak harus banyak ya bund, biar ikan cepet kering dan matangnya sempurna
- Goreng ikan nila hingga matang berwarna kecoklatan lalu angkat dan sisihkan
- Setelah itu, kita buat sausnya. Cuci bersih semua bumbu kemudian rajang/potong menyerong
- Panaskan sedikit minyak goreng lalu tumis semua bumbu kecuali tomat ya bund biar teksturnya tetap fresh. Tumis hingga layu dan beraroma harum
- Setelah itu masukkan air secukupnya lalu masukkan kecap, saos, gula, garam, penyedap rasa dan tepung maezena atau tepung kanji lalu aduk rata hingga mendidih. Pada tahap ini jangan lupa sambil incip manja
- Setelah mendidih, masukkan irisan tomat terlebih dahulu lalu masukkan ikan nila yang sudah digoreng tadi dan kecilkan apinya.
- Masak ikan nila kurang lebih 10 menit kemudian sajikan selagi panas. Oh ya bund, cara ini dilakukan supaya bumbu sausnya semakin meresap ya...bisa juga bunda cukup menyiramkan saus di bagian atas ikan nila yang sudah digoreng. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Post a Comment for "RESEP MASAKAN IKAN NILA ASAM MANIS PEDAS MUDAH, ENAK DAN SEDERHANA"