RESEP BUMBU IKAN TONGKOL GORENG GURIH DAN ENAK
BUMBU IKAN TONGKOL GORENG GURIH DAN ENAK
Assalamu'alaikum para bunda syantik...Gimana kabarnya hari ini?semoga selalu sehat dan bahagia ya bund, amin.
Ikan tongkol baik yang masih segar maupun yang sudah dipindang alias sudah dikukus, tentunya selalu masuk dalam menu harian di rumah ya bund.
Ikan tongkol merupakan salah satu varian ikan laut yang memiliki cita rasa yang gurih dan tekstur daging yang lembut dan tebal. Eits...tapi kalau digoreng dan sudah dingin, biasanya teksturnya berubah menjadi lebih keras ya. Karena itu, sajian ikan tongkol goreng, pas sekali kalau disajikan dalam kondisi masih masih panas atau anget ya...atau bisa juga menggorengnya jangan terlalu bertekstur garing. Tapi kembali lagi ke selera ya bund untuk tingkat kematangannya.
Resep Bumbu Ikan Tongkol Goreng Gurih dan Nikmat |
Kali ini, saya akan berbagi resep bumbu ikan tongkol goreng gurih dan enak ya...sederhana tapi penting karena ini resep asli dari ibu saya. Bumbu ini untuk ikan tongkol 1/4 Kg ya bund...Cus simak resepnya, catet dan praktek ya...
BUMBU IKAN TONGKOL GORENG
- 3 cm kunyit
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdm garam
- 1/4 sdt asem jawa (sedikit saja ya bund)
CARA MEMBUAT BUMBU IKAN TONGKOL GORENG
- Haluskan semua bumbu
- Kasih sedikit air ke dalam bumbu yang sudah dihaluskan
- Rendam ikan tongkol yang sudah dicuci ke dalam bumbu kurang lebih 5-10 menit. Jika bunda menggunakan ikan tongkol segar, kasih sedikit saja tepung terigu ya lalu campur dengan rendaman ikan tongkol dan bumbu. Ini trik supaya tidak lengket ketika digoreng bund.
- Goreng ikan tongkol dan angkat ikan tongkol jika sudah matang (tingkat kematangan sesuaikan selera, kalau saya dan suami lebih suka yang sedang bund tidak terlalu kering)
- Jangan lupa di saat menggoreng tutup penggorangannya ya, biar tidak meletup-letup.
- Sajikan dengan sambal terasi dan lalapan, pasti mak nyus....Selamat mencoba dan semoga bermanfaat, amin.
DOWNLOAD JUGA:
Post a Comment for "RESEP BUMBU IKAN TONGKOL GORENG GURIH DAN ENAK"